Dampak Posting Selfie di Media Sosial Bisa Merusak Hubungan Asmara, Ini Alasannya

Kecanduan Selfie di Media Sosial

Saat ini selfie telah menjadi salah satu kegiatan yang sangat umum dilakukan oleh sebagian besar masyarakat. Tak hanya remaja, anak-anak hingga orang dewasa juga banyak yang terlihat kecanduan melakukan selfie.

Hal itulah yang menyebabkan para ilmuwan untuk melakukan penelitian mengenai dampak selfie. Seperti peneitian dari Telematics and Informatics yang ternyata menemukan dampak buruk dari seseorang yang menggilai kegiatan ini. Selama penelitian mereka melakukan survei pada 305 orang dewasa di Chili selama dua tahun.

Dikutip dari Livestrong, bagi orang yang terlalu sering selfie dan mempostingnya ke media sosial bisa menyebabkan runtuhnya kehidupan asmara mereka. Alasannya adalah karena dari foto selfie yang dipamerkan di media sosial itu bisa memunculkan rasa cemburu dari pasangan.

Pernahkan kalian merasa saat pacar upload selfie terbaiknya di media sosial terus banyak orang yang memujinya cakep atau mempesona kemudian kalian merasa cemburu? Perasaan itu memang sangat wajar karena kita merasa takut kehilangan orang yang kita sayangi hanya karena terpicu dari komentar-komentar itu.

Sedangkan alasan kedua ialah saat kita memposting foto berdua dengan pasangan di media sosial biasanya hanya menampilkan sisi terbaiknya saja. Foto-foto terbaik itu biasanya hanyalah rekayasa belaka dan hanya ingin menunjukkan kesempurnaan saja. Jadi bisa dibilang foto selfie itu hanya membuat seseorang menyembunyikan jati diri aslinya dan hanya berpura-pura sempurna di media sosial.

Saat kalian memposting foto selfie yang sempurna dengan pasangan, komentar baik dari teman-teman di media sosial pastilah sangat banyak. Nah, jika sudah begitu maka tak sedikit lho pasangan bisa cemburu dan cemas karena komentar-komentar itu.

Banyaknya orang yang memuja kalian di media sosial juga bisa membuat kalian terlalu percaya diri sehingga bisa menimbulkan perasaan tidak puas dengan pasangan. Karena merasa kalian sudah sempurna, maka hal itu bisa memicu keretakan hubungan dengan pasangan dan mencari pendamping yang lebih dari pasangan sebelumnya.

Tak hanya foto selfie saja, jika kalian menghabiskan banyak waktu menggunakan media sosial daripada dengan pasangan maka tentu saja hal itu akan menyebabkan rusaknya suatu hubungan. Jadi lebih baik kalian jangan sia-siakan waktu dengan pasangan hanya untuk bermain media sosial saja.
Source Link: http://kabarangin.com/dampak-posting-selfie-di-media-sosial-bisa-merusak-hubungan-asmara-ini-alasannya/

0 Comment for "Dampak Posting Selfie di Media Sosial Bisa Merusak Hubungan Asmara, Ini Alasannya"

Back To Top